Saat ini masyarakat kita tentu sudah tidak asing dengan ayam Geprek Bensu. Merek dagang ini cukup terkenal karena sebagian besar dari masyarakat kita meyakini bahwa merek tersebut dimiliki oleh artis ternama Indonesia, Ruben Onsu. Namun, pada kenyataannya, merek tersebut memiliki kesamaan dengan merek ayam geprek milik Benny Sujono. Hasilnya, sengketa merek tidak terhindarkan dan menjadi viral di Indonesia.
Sebenarnya merek dagang tersebut telah didaftarkan terlebih dahulu oleh Benny Sujono. Penggunaan merek “I am Geprek Bensu” merupakan merek dagang yang diambil dari nama Benny Sujono sebagai Pemilik merek. Kemudian, dalam pendirian bisnisnya, Benny Sujono dibantu oleh dua orang pengusaha yang bernama Yancent Kurniawan dan Stefani Livinus, hingga pada April 2017 bisnis ini berhasil didirikan. Ketika bisnis tersebut telah beroperasi, pemilik beserta dengan kedua pengusaha tersebut menunjuk Jordi Onsu sebagai manajer operasional.
Ketika Jordi Onsu bertugas sebagai manajer operasional, dirinya juga menunjuk sang kakak yakni Ruben Onsu menjadi duta promosi. Di samping menjadi duta promosi, Ruben Onsu juga berinisiatif untuk mendirikan bisnis ayam geprek milik dirinya sendiri dengan merek “Geprek Bensu” dan menunjuk karyawan dapur ayam geprek milik Benny Sujono menjadi karyawan pertamanya.Tak lama kemudian, Ruben Onsu mendaftarkan merek ayam geprek milik dirinya ke DJKI Kemenkumham.